Senin, 07 Februari 2011

Sekumpulan Biography Band-band ternama


Audioslave

Audioslave
                 Audioslave adalah kelompok musik alternative rock AS yang terdiri dari mantan musisi Rage Against the Machine; Tom Morello (gitar), Tim Commerford (bass), dan Brad Wilk (drums), dan mantan penyanyi Soundgarden, Chris Cornell.Mereka dibentuk di Los Angeles, California pada 2001, setelah bubarnya RATM. Audioslave adalah band AS pertama yang mengadakan konser di Kuba secara gratis untuk sekitar 50.000 penonton pada 6 Mei 2005.

Setelah menerbitkan tiga album, menerima tiga nominasi Grammy, dan menjual 8 juta keping rekaman di dunia, Chris Cornell menyatakan keluar dari band tersebut. Hal ini dilakukan sekitar sebulan setelah Morello, Commerford, dan Wilk menyatakan diri bergabung kembali dengan penyanyi Zack de la Rocha untuk membentuk kembali RATM. Selain itu baik Morello maupun Cornell menerbitkan album solo pada 2007, sehingga Audioslave saat ini praktis bubar.




Soundgarden

Soundgarden
                   Soundgarden adalah salah satu dari empat Godfather of Grunge, selain Nirvana, Pearl Jam, dan Alice In Chains, namun mereka sendiri menyangkal keterkaitan mereka dengan musik grunge. Namun demikian, penggemar mereka tetap memasukan mereka ke dalam genre ini.

Album Soundgarden yang paling sukses adalah Superunknown dengan hits seperti Black Hole Sun, Spoonman, dan Fell on Black Days.

Kekuatan utama Soundgarden terletak pada garukan sang gitaris, Kim Thayil, dan vokalis Chris Cornell. Cornell pernah memperkuat band Audioslave bersama para bekas anggota Rage Against The Machine. Musik Soundgarden diibaratkan sebagai kelahiran kembali Led Zeppelin.


Alice in Chains

Alice in Chains
                 Alice in Chains adalah kelompok musik rock berpengaruh yang dibentuk pada akhir tahun 1980-an di Seattle, Washington. Bersama dengan Nirvana, Pearl Jam, dan Soundgarden, Alice in Chains adalah salah satu band paling berhasil dari era grunge.

Pada 1987, Layne Staley bertemu dengan gitarisdan penulis lagu Jerry Cantrell pada sebuah pesta dan mengajaknya untuk bergabung dengan bandnya yang bernama Diamond Lie. Setelah itu teman Cantrell, bassist Mike Starr juga bergabung. Mereka juga merekrut drummer Sean Kinney.

Kelompok ini kemudian mengubah namanya menjadi Alice in Chains, berasal dari salah satu bekas band Staley yang bernama Alice N' Chainz. Setelah menandatangani kontrak dengan Columbia Records pada 1989, mereka merekam beberapa demo dan pada Juli 1990 merilis We Die Young EP.

Setelah merekam berbagai album yang berhasil di pasaran, vokalis Layne Staley terlibat dengan obat-obatan terlarang. Pada 20 April 2002 Staley ditemukan tewas di apartemennya karena overdosis heroin dan kokain. Diperkirakan ia telah meninggal pada tanggal 5 April, yang juga merupakan perkiraan tanggal kematian Kurt Cobain 8 tahun sebelumnya.

Pada 2005, Cantrell, Inez, dan Kinney bergabung untuk sebuah konser amal di Seattle untuk korban tsunami di Asia. Untuk konser ini mereka mengajak mantan vokalis Damageplan, Pat Lachman.


Pearl Jam


Pearl Jam
               Pearl Jam (dibentuk pada 1990 di Seattle, Washington, Amerika Serikat) adalah salah satu kelompok musik rock yang paling berhasil di tahun 1990-an. Mereka adalah salah satu pelopor musik grunge, dan dianggap salah satu dari empat besar bersama dengan Alice in Chains, Nirvana, dan Soundgarden.

Pearl Jam berdiri di atas fondasi sejarah panjang kultur Seattle Sounds yang populer di akhir 80-an.Pemain gitar Stone Gossard dan pembetot bass Jeff Ament lebih dahulu populer di ruang kultur tersebut melalui band bernama Green River, bersama dengan dua pentolan grup Mudhoney, Mark Arm dan Steve Turner. Gossard dan Ament lantas mendirikan Mother Love Bone, selepas pecahnya Green River, bersama vokalis flamboyan bernama Andrew Wood. Jelang rilis album mainstream perdana bersama major label, Andrew Wood meninggal dunia lantaran overdosis heroin. Untuk meneruskan karir bermusiknya, Gossard dan Ament lantas menggaet gitaris Mike McCready yang notabene merupakan teman se-almamater ketika sekolah menengah tingkat atas dengan Stone Gossard.


Napalm Death

Napalm Death
                    Napalm Death adalah sebuah band grindcore/death metal yang paling bertahan lama, mereka berasal dari Birmingham, Inggris. Mulanya band dibentuk di desa Meriden dekat Birmingham, Inggris pada tahun 1981[4] oleh Nicholas Bullen dan Miles Ratledge, dengan nama band awal Civil Defence.

Walaupun grup-grup lain telah lebih dahulu memainkan musik cepat dan agresif, Napalm Death selalu di sebut-sebut sebagai definisi struktur musik genre grindcore melalui campuran post-punk, hardcore punk dan metal, bermain secara agresif, tempo yang cepat dan vokal yang dalam dan parau. Grup ini menggunakan istilah "Grind" untuk menjabarkan musik yang mereka mainkan dengan referensi ke band post-punk Swans dari Amerika.

Sekarang tidak ada lagi anggota asli dari Napalm Death yang tersisa. Awal sejarah dari band ini adalah satu dari perputaran anggota tetap: grup tidak lagi memilki anggota asli pada saat mereka melakukan rekaman kedua debut album Scum pada tahun 1987.

Napalm Death dimasukan ke dalam kategori sebagai band death metal terlaris ketujuh di Amerika oleh Nielsen Soundscan.




More Articles...
Red Hot Chili Peppers
Uriah Heep
Black Sabbath
Aerosmith
«StartPrev123456NextEnd»


Page 2 of 6


Artikel Terkait:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentator Blog Ini